Risa

February 1st, 2009

BEKERJA SAMBIL BELAJAR: SOLUSI JITU UNTUK PERKEMBANGAN KARIR

Bagi kebanyakan orang, belajar ditempuh penuh waktu demikian pula dengan bekerja. Jadwal kerja yang padat menyebabkan tak ada waktu tersisa untuk belajar formil. Namun, jika tersedia peluang untuk menempuh bangku kuliah, tidak ada salahnya bekerja sambil belajar. Dengan manajemen waktu yang baik serta beberapa tips, keduanya dapat menghasilkan manfaat maksimal.

Pertama, tentukan dulu komitmen, bahwa studi harus selesai. Dengan demikian, sesibuk apapun di tempat kerja tidak boleh menyurutkan niat untuk menyelesaikan tugas-tugas perkuliahan demi nilai yang membanggakan.

Kedua, pintar-pintarlah menjaga komunikasi di tempat kerja. Jika jadwal kuliah belum pasti sementara program kerja telah tersusun, diperlukan pengertian dari tempat kerja untuk mengganti shift atau jadwal yang tidak merugikan perkuliahan. Namun, ada kalanya proyek penting di tempat kerja tak dapat ditinggalkan. Untuk itu, aturlah strategi agar mata kuliah yang diambil bervariasi beban kesulitannya. Bacalah silabus atau deskripsi mata kuliah di awal semester agar mata kuliah yang dipilih dapat dikuasai sambil bekerja. Dengan komunikasi yang menawan, rekan kerja pun akan dengan senang hati bekerja sama dan hasilnya pekerjaan kantor Andapun segera terselesaikan.

Ketiga, walau terkenal supel dan berwawasan luas, tidak bijak jika Anda terlalu sering hang-out atau pergi ke club sehabis kerja. Sebaiknya, waktu yang ada harus dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk membaca literature atau bahan-bahan kuliah di minggu-minggu berikutnya. Bayangkan teman-teman lain yang punya waktu lebih banyak sehabis kuliah untuk belajar sementara Anda harus berkutat dengan seabrek laporan dan kejaran deadline di tempat kerja. Oleh karena itu, waktu sepulang kerja adalah waktu emas yang Anda harus jaga untuk belajar. Bersosialisasi dapat tetap dilakukan pada hari Minggu atau pada masa-masa liburan kuliah. Ajaklah rekan kerja untuk berjalan-jalan ke luar kota atau sekedar makan di tempat yang unik. Gunakan kartu mahasiswa Anda untuk mendapatkan harga spesial pelajar.

Keempat, tengoklah peluang untuk karir yang lebih baik setelah lulus. Sambil menelusuri teori-teori perkuliahan, refleksikan sejenak apakah pekerjaan yang Anda lakoni telah menawarkan kestabilan finansial juga tantangan aktualisasi keilmuan. Jika pekerjaan Anda sekarang hanya memenuhi salah satunya, sebaiknya carilah peluang lain sembari Anda memoles kemampuan akademik. Tak jarang tawaran datang sebelum hari wisuda usai. Manfaatkanlah jejaring di kampus, baik sesama mahasiswa maupun dosen yang kerap melibatkan mahasiswa untuk penelitian maupun proyek lepas. Konduite yang baik serta kemampuan yang optimal akan membuat Anda dikenal dan diingat orang.

Fakta A:

Di Inggris, sebayak 90% mahasiswa bekerja selama liburan musim panas atau liburan semester, dan 60% mahasiswa tetap bekerja sambil kuliah selama semester berjalan.

Situs Universitas Manchester menyebutkan bekerja sambil kuliah memberikan banyak manfaat, seperti:

  • Keuntungan finansial karena mendapat uang dari bekerja
  • Memperjelas gambaran karir yang akan diambil setelah lulus
  • Memeroleh banyak keahlian yang nantinya akan meningkatkan daya saing
  • Memperoleh peluang lebih ketika melamar pekerjaan disbanding lulusan yang tidak memiliki pengalaman kerja

Sumber: www.studentnet.manchester.ac.uk

Fakta B:

Berbagai alternatif lain tersedia bila Anda tetap ingin meng-up-date ilmu tanpa menjadi mahasiswa penuh waktu, seperti:

  • Mengikuti program Universitas Terbuka; kuliah dapat ditempuh dengan memelajari modul secara mandiri, tatap muka tidak terlalu sering paling ketika ujian atau kuliah umum sehingga tidak perlu sering ijin dari kantor atau pulang kerja lebih dulu.
  • Bergabung dengan berbagai kursus; tersedia pula kursus online seperti kursus bahasa, tipe pembelajaran mandiri dan sangat fleksibel membuat gaya belajar ini nyaman bagi karyawan yang super sibuk.
  • Mengikuti semiloka intensif keahlian; ISO, SAP, HR, dan berbagai paket seminar dan lokakarya ditawarkan untuk menajamkan fungsi karir Anda. Carilah informasi tentang berbagai sertifikasi singkat dan ajukan proposal untuk pendanaan dan ijin dari tempat kerja. Paket semacam ini biasanya berdurasi beberapa jam sampai hari.

Risa R. Simanjuntak, S.S., M.App.Ling. (UniMelb.), M.A. (LeedsU)

Pengajar di salah satu universitas di Jakarta

Leave a reply

:mrgreen: :neutral: :twisted: :shock: :smile: :???: :cool: :evil: :grin: :oops: :razz: :roll: :wink: :cry: :eek: :lol: :mad: :sad:

  • Monthly

  • Blogroll

  • Meta

    • Subscribe to RSS feed
    • The latest comments to all posts in RSS
    • Subscribe to Atom feed
    • Powered by WordPress; state-of-the-art semantic personal publishing platform.
    • Firefox - Rediscover the web